Macam-Macam Jenis Pemboran untuk mendapatkan minyak bumi meliputi :
1. Pemboran eksplorasi
2. Pemboran delinasi
3. Pemboran pengembangan
4. Pemboran sumur sisipan (Infill Well)



Pemboran Eksplorasi
Pemboran eksplorasi adalah pemboran sumur-sumur yang dilakukan untuk membuktikan ada tidaknya kandungan hidrokarbon pada lokasi tersebut dan untuk mendapatkan data-data bawah permukaan selengkap mungkin.
Berikut ini adalah langkah-langkah sebelum sampai sesudah pengerjaan pemboran eksplorasi:
  1. Studi pendahuluan atau perencanaan
  2. Reconnaissance, meliputi foto udara/penginderaan jauh, geofisik udara, geologi lapangan dan struktur stratigrafi, seismik
  3. Evaluasi data dari tahapan Reconnaissance
  4. Studi detail, meliputi geologi permukaan, pemboran struktur/dangkal, seismik, gravitasi, pemboran stratigrafi/dalam
  5. Perencanaan pemboran eksplorasi, meliputi titik koordinat, elevasi, perkiraan lithologi dan tekanan formasi, program lumpur, konstruksi sumur, program coring, analisa cutting, logging dan testing
  6. Persiapan pemboran, meliputi pembuatan jalan, jembatan, pemilihan menara bor/rig dan peralatan penunjang lainnya, pemasangan alat pembantu (jaringan telekomunikasi, air, listrik, dll), perhitungan perkiraan besarnya biaya pemboran
  7. Pemboran eksplorasi, mengumpulkan data-data formasi melalui coring dan analisa cutting
  8. Tes produksi dengan Drill Stem Test (DST) dan survei lubang bor dengan logging
  9. Evaluasi hasil pemboran
Pemboran delinasi
Pemboran delinasi adalah pemboran yang dilakukan di titik tertentu yang bertujuan untuk mencari batas-batas dari penyebaran fluida reservoar (migas) pada lapisan produktif.
Tahapan-tahapan dalam melakukan pemboran delinasi adalah :
  1. Pemboran delinasi biasanya dilakukan di 3 atau 4 titik, yaitu disebelah utara, selatan, timur, dan barat dari antiklinnya
  2. Analisa data
  3. Perhitungan besarnya cadangan dengan metode volumetrik
  4. Perencanaan jumlah dan letak sumur pengembangan yang harus dibuat untuk memaksimalkan eksploitasi migas pada lapisan tersebut
Pemboran pengembangan
Pemboran pengembangan adalah pemboran sumur yang memang akan difungsikan sebagai sumur produksi migas
Langkah-langkah dalam pemboran pengembangan adalah :
  1. Perencanaan dan persiapan pemboran
  2. Pemboran sumur pengembangan
  3. Penyelesaian sumur pengembangan dengan komplesi
  4. Perencanaan dan pemasangan fasilitas produksi
  5. Kegiatan produksi yang nantinya diteruskan dengan transportasi
Pemboran sumur sisipan (Infill Drilling)
Pemboran sumur sisipan bertujuan untuk mengambil cadangan hidrokarbon dari area pengurasan yang tertinggal atau tidak terambil oleh sumur-sumur pengembangan yang sudah ada sebelumnya. sumur-sumur sisipan ini diletakkan diantara sumur-sumur produkstif yang telah ada. Fungsi utama dari Infill Drilling adalah untuk mempercepat pengurasan lapisan produktif/reservoar

Referensi :
Buku "Pengantar Teknik Perminyakan, Jurusan Teknik Perminyakan, Fakultas Teknologi Minerak, UPN Veteran Yogyakarta", oleh Ir. Joko Pamungkas, MT; DR. Ir. Sudarmoyo, SE., MS; Hariyadi, ST., MT; Ir. Avianto Kabul P., MT

Post a Comment

أحدث أقدم